Rabu, 26 Mei 2010

Kerjakan Saja !!!

'Kerjakan saja'.
Terdengar mudah tapi tidak semua orang bisa menerapkan hal itu.Ada orang yang bertindak sebelum berpikir,ada pula yang berpikir sebelum bertindak.Tergantung kepribadian tiap orang.Masing-masing memiliki konsekuensinya sendiri-sendiri.Bisa menjadi keuntungan,bisa juga jadi kerugian.

Tanpa mengesampingkan kedua hal di atas,menerapkan sistem 'kerjakan saja' sebenarnya merupakan hal yang baik.Maksudnya,kita dapat melakukan sesuatu.Baik untuk kita sendiri maupun untuk orang lain.Yah daripada kita tetap nganggur,lebih baik melakukan sesuatu.Benar kan ??^^
Tidak usah mempedulikan hal-hal yang tidak penting seperti :
-apa pendapat orang lain jika kamu melakukan hal ini ,
-apakah melakukan hal ini dapat menguntungkan saya ,
-melakukan hal ini hanya akan membuang-buang waktu ,
-dll.
Itu hanya akan menghambat kamu untuk melangkah maju.Lakukan saja apa yang kamu mau atau apa yang telah disiapkan kepadamu.Bila kamu telah menyelesaikan semua itu,dengan sendirinya kamu akan merasa puas dan bahagia atas apa yang telah kamu kerjakan...^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Search !!!